Assalamu'alaikum Warohmaullahi Wabarokatu.
Segala puji kita panjatkan kehadirat Allah SWT ang telah memberikan kita ilmu berfikir sehingga pada kesempatan kali ini saya telah menyelesaikan salah satu tugas saya di kampus, sholawat serta salam marilah kita curah limpahkan kepada junjungan kita semua nabi besar umat islam baginda Rasulullah Muhammad SAW kepada beliau, keluarga, para sahabat dan entunya kita sebagai umatnya yang insyaAllah selalu istiqomah pada ajarannya.
Pada blog kali ini yaitu pembahasan tentang Kewirausahaan lebih tepatnya lagi akan membahas tentang "tipe dan profil kewirausahaan" semoga postingan ini dapat bermanfaat bagi kita semua, selamat membaca.
Tipe dan Profil Wirausaha
Definisi Kewirausahaan
Kewirausahaan adalah semangat, sikap, perilaku dan kemampuan seseorang
dalam menangani usaha atau kegiatan yang mengarah pada upaya mencari,
menciptakan serta menerapkan cara kerja, teknologi dan produk baru dengan
meningkatkan efisiensi dalam rangka memberikan pelayanan yang lebih baik dan
atau memperoleh keuntungan yang lebih besar. Sedangkan wirausaha adalah
orang yang mempunyai semangat, sikap, perilaku dan kemampuan kewirausahaan.
Latar Belakang Kewirausahaan
Seperti yang kita ketahui, bahwa Pengangguran di Indonesia yang semakin
meningkat per harinya, kesempatan dan lowongan kerja yang minim, serta
pendidikan yang rendah, memotivasi setiap orang untuk mendirikan suatu usaha
kecil dan menengah. Berwirausaha. Ya, inlah jalan keluarnya. berwirausaha kini
telah menjadi “gaya hidup” di kalangan masyarakat Indonesia. hanya bermodalkan
minat, bakat serta kemampuan dalam mengelolanya mereka bisa mendapatkan profit
yang cukup menjanjikan.
Salah satu tindakan pemerintah dalam
mengurangi tingkat pengangguran di Indonesia adalah menciptakan lapangan kerja
yang bersifat padat karya. Namun beberapa orang yang berpendidikan tinggi,
tidak tertarik untuk menekuni profesi berwirausaha. minat mereka yang ingin bekerja
di kantoran lebih tinggi. Karena menurut mereka,Semakin tinggi pendidikan
mereka maka, semakin besar pula keinginan mereka untuk menduduki kursi kantoran
dengan jabatan yang tinggi. Mereka yang tidak berani untuk mengambil risiko
besar seperti berwirausaha.ini berarti mereka hanya ingin bekerja
dengan orang lain hanya mengandalkan upah atau gaji. Namun, mereka belum
menyadari bahwa semakin berkembangnya zaman, maka persaingan kerja pun semakin
besar. Mereka yang berpendidikan tinggi pun belum tentu mampu menduduki jabatan
yang tinggi. Buktinya adalah banyak lulusan-lulusan sarjana saat ini, belum
mampu menjadi tumpuan ekonomi Negara. Malahan, mereka hanya menjadi
pengangguran-pengangguran terdidik. Sebaliknya, lihatlah para orang-orang yang
berwirausaha. Mereka yang berwirausaha mampu menjadi pendorong meningkatnya
pertumbuhan ekonomi Negara. Hal ini lah yang sedang digencarkan oleh
pemerintah. Pemerintah terus mengembangkan pertumbuhan persebaran para wirausahawan.di seluruh
daerah-daerah. Mereka melakukan kerjasama, pelatihan-pelatihan, serta bantuan
secara moril dan materiil. Sehingga, dengan semakin banyaknya para wirausahawan
di Indonesia, maka pertumbuhan ekonomi tetap berjalan. Dan menekan masalah
pengangguran di Indonesia.
Sekarang, masalahnya adalah banyaknya
para peminat orang-orang yang ingin berwirausaha namun tidak mempunyai modal
financial. Padahal sesungguhnya, banyak sekali fakta-fakta kehidupan yang dapat
kita lihat bahwa para wirausahawan yang sukses tidak berawal dari kondisi modal
financial yang besar. Contohnya adalah Reza Nurhilman (AXL). Pria yang lahir di Bandung,
29 September 1987 ini, mampu membuat hasil karya aneka makanan dapat dikonsumsi
oleh sejumlah kalangan di Indonesia.
Tipe-Tipe Wirausaha
Tipe
paling mendasar dalam wirausaha adalah wirausaha bisnis, yaitu wirausaha yang
bergerak dalam bidang produksi barang dan jasa serta pemasarannya. wirausahawan bisnis membangun
bisnisnya dari ide inovatifnya sendiri, serta lebih fokus pada kualitas produk
dan kepuasan pelanggan ketimbang terlalu fokus pada laba.
2. Creative Entrepreneur
Creative
entrepreneur adalah orang yang bergerak di bidang usaha menciptakan atau
memanfaatkan pengetahuan dan informasi. Contohnya adalah orang yang
bergerak di bidang pembuatan film, iklan, video game, penerbitan
buku, musik, dan sebagainya. Dalam semua bidang tersebut, yang menjadi
modal utamanya adalah kreativitas dalam mencipta suuatu produk. Setiap produk
yang dihasilkan oleh creative entrepreneur merupakan produk yang unik dan
karena itu memiliki perjalanan hidupnya masing-masing.
3. Technopreneur
Technopreneur
adalah seorang wirausahawan yang menghasilkan kekayaan dengan cara memanfaatkan
teknologi informasi yang pesat berkembang. Membicarakan technopreneurship ini
sangat menarik karena banyak begitu banyak inovasi teknologi informasi, seperti
Google maupun Apple yang tumbuh menjadi sangat besar. Seorang
technopreneur adalah seorang yang berusaha memberikan layanan yang memberikan
nilai tambah, rasa gembira, atau ketagihan kepada mereka yang menikmati
produknya.
4.
Social Entrepreneur
Social
entrepreneur adalah seorang wirausahawan yang bergerak di bidang usaha
perbaikan kondisi-sosial, lingkungan, pendidikan, dan ekonomi masyarakatnya.
Social entrepreneur adalah seorang yang menjalankan usahanya menciptakan
perbaikan social melalui pasar.
Dari
tipe diatas kita menemukan bahwa ada seseorang yang pandai berwirausaha, beliau
termasuk Business Entrepreneur,
beliau adalah Reza
Nurhilman (AXL).
Profil
dan Latar Belakang Wirausahawan Reza Nurhilman (AXL)
Pengusaha muda sukses Indonesia merupakan
sosok yang melekat pada Reza Nurhilman yang akrab di panggil "AXL".
Kerja keras dan inovasinya yang sangat luar biasa ini menjadikan produknya
menjadi sangat fenomenal dan heboh di Indonesia. Pasar marketing yang
dibidikpun unik dan inovatif, sangatlah mengikuti perkembangan jaman yang
memanfaatkan jejaring sosial twitter untuk media informasi keberadaan
produknya.
Pengusaha muda yang sukses merupakan impian banyak remaja yang ada di
Indonesia. Semoga kisah perjalanan bisnis Reza Nurhilman bisa menginspirasi
kita semua, dan semakin membakar semangat kita untuk berjual keras di bidang
wirausaha. Yang harapan akhirnya menjadikan terciptanya ribuan pengusaha muda
yang mandiri dan mengharumkan nama bangsa karena bisa membantu peluang
pekerjaan bagi rakyat Indonesia. Mari kita simak selengkapnya kisah
perjalanan Reza Nurhilman (AXL) untuk menjadi pengusaha muda yang sukses.
Strategi Pemasaran
Ini merupakan titik berhasilnya maicih dimana
dilakukan dengan strategi pemasaran yang out of the box. Axl memanfaatkan
kecanggihan teknologi masa kini yaitu dengan media twitter dan Facebook. Axl
sengaja membuatn produknya eksklusif agar orang penasaran. Dia tidak membuka
toko seperti layaknya kebanyakan penjual, namun dijual dengan memanfaatkan
media twitter sebagai informasi lokasi dimana para Jenderal ( agen ) maicih mangkal
menjajakan dagangannya.
Pemasaran produk ini berbeda dengan kudapan unik kota
Bandung lainnya. Calon pelanggan hanya bisa mengetahui dimana Maicih
gentayangan tiap harinya melalui situs microblogging Twitter. Tiap hari
@InfoMaicih akan memberi kabar di mana produk Maicih bisa didapatkan. Tim
pemasaran Maicih yang disebut sebagai Jenderal, akan menjual produk Maicih di
lokasi-lokasi tertentu. Mulai dari kampus, kantor atau tempat keramaian
lainnya. Pendek kata, tak ada yang abadi sebagai tempat membeli produk Maicih.
Mereka selalu mobile sesuai posisi para jenderal. Cara pemasaran yang cukup
unik ini terbukti mendongkrak nama Maicih di jagat twitter. Banyak yang
penasaran seperti apa produk Maicih gara-gara membaca kicauan pengguna Twitter
yang bersliweran tiap saat. Dan biasanya mereka yang sudah merasakan
kripik setan Maicih pastinya bakal tericih-icih alias kepedasan.
Salah satu yang membuat unik dari Maicih adalah
sebutan atau istilah yang dilemparkan manajemen Maicih ketika berkomunikasi
dengan para calon konsumen dan pelanggannya melalui Twitter. Ada “Emak” (nenek)
untuk pembuat keripik Maicih dan “Cucu” untuk konsumennya. Kemudian, ada
“Jendral” untuk reseller-nya, “Icihers” sebutan gaul penggemar Maicih,
“Republik Maicih” untuk manajemen, hingga istilah “tericih-icih” untuk
menggambarkan ketagihan akan pedasnya Maicih. AXL pun ketiban rezeki, bisa
meraih keuntungan per hari antara Rp1,5 juta hingga Rp 2 juta.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar